PPID Politeknik Pembangunan Pertanian Gowa

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Politeknik Pembangunan Pertanian Gowa

Polbangtan Gowa Gelar Bimtek Peningkatan Kapasitas Petani dan Penyuluh, Bupati Bantaeng Beri Apresiasi




  Bimtek ini memfokuskan pada materi manajemen dan teknis ini tentunya ini akan disesuaikan dengan kebutuhan petani yang menjadi peserta pada kegiatan ini.

Kami berharap, Polbangtan Gowa ikut bersama-sama meningkatkan dan meng-upgrading kapasitas sumberdaya petani dan penyuluh yang ada di Kabupaten Bantaeng.

Mudah-mudahan ini dapat berkesinambungan dan kita sama-sama mewujudkan sumberdaya pertanian yang lebih handal untuk bangsa dan negara yang kita cintai, ujar Ilham.

Selain itu, kami dari Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian fokus untuk regenerasi Petani dan Petani Milenial, upaya-upaya yang dilakukan adalah melaksanakan Pendidikan dan pelatihan vokasi, pemberdayaan P4S, branding petani, penumbuhan wirausahaan pertanian dan yang saat ini tengah berlangsung di Kabupaten Bantaeng adalah Program YESS.

Menurut Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, program YESS akan membantu proses regenerasi tersebut. YESS juga bisa meyakinkan generasi milenial untuk menggarap sekor ini.

Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Kementan, Dedi Nursyamsi, menilai regenerasi harus dilakukan. Karena, dalam waktu sepuluh tahun mendatang sekitar 70 persen petani sudah masuk usia tidak produktif. 

Ia menyakini jika sektor pertanian dikelola dengan baik dan benar, maka pundi-pundi rupiah akan terus mengalir dari usaha tersebut. Apalagi, jika diterapkan dengan cara-cara modern sesuai konteks kekinian. 

Menyadari tingginya potensi generasi milenial terhadap sektor pertanian, Kementan terus memfasilitasi generasi milennial agar bisa terjun menjadi petani, serta wirausaha pertanian. Salah satu upaya membangkitkan generasi muda untuk terjun ke dunia pertanian.