PPID Politeknik Pembangunan Pertanian Gowa

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Politeknik Pembangunan Pertanian Gowa

Tenaga Teknis Kampus II Polbangtan Gowa dan Siswa SMK Lakukan Nekropsi di Kandang Close House




  Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menegaskan bahwa gerakan pengawasan keamanan dan mutu pangan merupakan salah satu akselerasi dalam mempertangguh sektor pertanian. Hal tersebut, menurutnya, menjadi hal penting di tengah pelemahan ekonomi pasca-COVID-19.

Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) Dedi Nursyamsi menyampaikan bahwa saat ini Kementerian Pertanian bertranformasi dari pertanian tradisional menjadi pertanian modern dan Era Industri 4.0, yang memiliki ciri penggunaan teknologi informasi dan internet para pelaku usaha pertanian.

Bertempat di depan Kandang Close House Koperasi Kusuma Polbangtan Gowa, Kabupaten Bone. Drh. Sri Wahyuni bersama Pak Ali Ma’Shum beserta siswa peternakan SMK 9 Bone melakukan kegiatan nekropsi yaitu pembedahan pada ternak unggas khusunya ayam pedaging yang terdapat dalam kampus, Senin (29/04). 

Nekropsi atau bedah bangkai unggas merupakan tindakan yang sangat penting untuk menegaskan diagnosa penyakit. Nekropsi ini dapat dilakukan oleh dokter hewan, petugas kesehatan hewan, peternak atau pemilik ternak. Kebetulan pada kesempatan kali ini, siswa Peternakan SMK 9 sedang melakukan Pendidikan Sistem Ganda (PSG) selama kurang lebih 7 Minggu di kampus II Polbangtan Gowa” ujar sri wahyuni.

Setelah penyampaian materi dari drh. Sri Wahyuni, selanjutnya siswa melakukan teknik nekropsi unggas di depan kandang Close House Polbangtan Gowa. Siswa juga ikut langsung untuk melaksanakan dan mengerjakan nekropsi, sekaligus ditugaskan untuk bisa mengidentifikasi organ beserta penyakitnya.

Diharapkan dari kegiatan ini dapat memberikan pengetahuan kepada siswa yang terlibat terkait pengenalan organ anatomi unggas dan sebisa mungkin dapat juga dilaksanakan untuk mahasiswa Polbangtan Gowa khususnya jurusan peternakan sehingga kedepannya dapat menerapkannya dalam dunia keprofesian (uni).